inidata.id - Ditengah mewabahnya virus corona memang butuh adanya kepedulian bersama guna menangkal virus berbahaya itu agar tidak semakin menyebar luas. Sebagai bagian dari elemen bangsa, jurnalis juga turut serta mengambil langkah nyata dengan mendirikan posko untuk menggalang bantuan serta donasi guna disalurkan kepada masyarakat terdampak pandemi ini.
Mereka yang tergabung Komunitas Jurnalis Sumenep (KJS), Madura, Jawa Timur, rela meluangkan waktunya sejenak sebagai tanggung jawab untuk berpartisipasi melawan pandemi Covid-19 dengan mendirikan Posko Gotong Royong Melawan Covid-19 yang resmi dibuka per hari ini, Rabu, 15 April 2020, beralamat di Jl. Doktor Cipto Perum Sekar Agung Regency Kav. 46, Desa Kolor, Kecamatan Kota, Sumenep. Pembukaan posko tersebut ditandai dengan pemberian paket sembako dan masker secara simbolis kepada "pasukan kuning".
"Pada dasarnya tugas utama jurnalis ialah menjalankan kerja-kerja jurnalistik secara benar. Tapi kita menyadari, yang lebih utama dari itu ialah "mengabdi" untuk kemanusiaan. Sehingga itulah yang mendorong kami membuka posko gotong royong melawan Covid-19," kata Ketua KJS, Ahmad Sa'ie.
Menurut jurnalis senior ini, pandemi Covid-19 telah membawa dampak sistemik terhadap kehidupan bangsa. Termasuk di sektor ekonomi. Banyak warga yang mulai membutuhkan uluran tangan akibat penyebaran virus yang pertama kali diketahui menyebar di Wuhan, China, itu. Di antaranya adalah para abang becak, tujang ojek, serta pekerja harian lainnya yang pendapatannya menurun drastis belakangan ini.
"Di tengah kondisi seperti ini kami ingin berbuat lebih kepada warga Sumenep dari sekadar menjadi garda terdepan dalam menginformasikan Covid-19. Kami juga ingin berbagi dengan mereka yang terdampak sesuai dengan kemampuan yang kami miliki," ujarnya.
Kontributor TVRI ini menyampaikan bahwa, Posko Gotong Royong Melawan Covid-19 akan dibuka sampai pandemi Covid-19 berakhir. Karena itu ia berharap bagi warga Sumenep yang memiliki kemampuan dan ingin turut berpartisipasi membantu meringankan beban mereka yang terdampak, bisa menyalurkannya melalui KJS.
"Kami pastikan setiap donasi yang disampaikan ke Posko Gotong Royong Melawan Covid-19 akan tersalurkan kepada mereka yang memang betul-betul butuh uluran tangan di tengan pandemi seperti sekarang," ucap dia.
Menurut Sa'ie, hari ini rencananya KJS akan menyalurkan bantuan yang telah pihaknya kumpulkan daro beberapa pihak kepada masyarakat kurang mampu di wilayah seputaran Kota Sumenep. "Semoga berjalan lancar," kata dia.
Untuk diketahui, KJS merupakan salah satu organisasi profesi jurnalis yang berkedudukan di Kabupaten Sumenep. Anggota organisasi ini terdiri dari jurnalis lintas media yang bertugas di wilayah kabupaten paling timur Pulau Madura, baik elektronik, cetak maupun online.
Para jurnalis yang tergabung di sini ialah jurnalis TVOne, Kompas TV, MNC Grup, Trans7, MetroTV, TVRI, JTV, TV9, MaduraTV, RRI, Memorandum, Pojok Kiri, Viva News, Medcom, Liputan6.com, koranmadura.com, penamadura.com, asatoe.net, dan updatejatim.net. (Irul)
KKR

IKADIN

nataru

adv

Rumah Elegan Pontianak

CETAK KILAT

MAGOT KSP

Paket Pelajar & Mahasiswa di Warkop High 5

TOPIK POPULER
POPULER
-
Menyoroti Kinerja Satgas COVID-19 Sulawesi Utarainidata.id - Keterangan ini dibuat untuk merespon pernyataan Juru Bicara Satgas Covid-19 Provi…
-
Warga Aceh Jabodetabek Usulkan Mantan Wagub Nazar, Muzakir Manaf Jadi Menteri Jokowiinidata.id - Masyarakat Aceh Jabodetabek khususnya yang tergabung dalam Ikatan Pelajar Tanah …
-
Menyoal Viral Kejadian di Siantan Pontianak Utarainidata.id – Viral di media sosial video dengan kronologi penganiayaan terhadap warga Siantan P…
-
MADN: Percepatan Reforma Agraria untuk Kedaulatan PanganSerta mengevaluasi rencana pembangunan food estate di lahan gambut inidata.id -Pemerintah beren…
-
Video: Obat Corona COVID-19 Ditemukan di Pontianak?inidata.id - Lutfi, mantan asisten apoteker di salah satu perusahaan farmasi di Kota Pontianak, …
Posting Komentar
Posting Komentar